Selamat Datang di Blog FPK Sumedang

Kamis, 29 Juli 2010

TOR Diskusi Komunitas IPNU

Kerangka Acuan Diskusi
PIMPINAN CABANG IKATAN PELAJAR NAHDLATUL ULAMA SUMEDANG
“Menerawang Peran dan fungsi Pelajar/Mahasiswa untuk Mengadvokasi Masyarakat di Bidang Kesesahatan”

A. Latar Belakang
Advokasi secara harfiah berarti pembelaan, sokongan atau bantuan terhadap seseorang yang mempunyai permasalahan. Namun, istilah ini berkembang dan advokasi merupakan suatu usaha yang sistematik dan terorganisir untuk mempengaruhi dan mendesakkan terjadinya perubahan kebijakan publik secara bertahap, melalui semua saluran dan piranti demokrasi perwakilan, proses-proses politik dan legislasi dalam sistem yang berlaku. Dulu aktivitas advokasi hanya dilakukan oleh kaum aktivis atau elit politik. Namun, dalam paradigma baru tentang advokasi untuk kesehatan masyarakat, advokasi justru meletakkan korban kebijakan kesehatan sebagai subyek utama. Pertama kali istilah advokasi di bidang kesehatan mulai digunakan dalam program kesehatan masyarakat oleh WHO pada tahun 1984 sebagai salah satu strategi kesehatan global, WHO merumuskan bahwa dalam mewujudkan visi dan misi Promosi Kesehatan secara efektif menggunakan 3 strategi pokok, yaitu: Advocacy, Social Support dan Empowerment. Pada saat ini, seringkali suatu kebijakan kesehatan keluar tanpa mempertimbangkan kebutuhan dan atau rasa keadilan masyarakat, atau suatu proses tidak berjalan sebagaimana mestinya, sedangkan pembuat dan atau pelaksana kebijakan tidak merasa perlu melakukan perubahan ke arah yang lebih baik

Kaum Terpelajar (Pelajar dan Mahasiswa) tentu saja sangat erat kaitannya dengan advokasi, dikarenakan salah satu fungsi yang diemban mereka adalah fungsi sosial. Pelajar dan Mahasiswa harus menumbuhkan jiwa-jiwa sosial yang dalam atau dengan kata lain solidaritas sosial. Solidaritas yang tidak dibatasi oleh sekat sekat kelompok, namun solidaritas sosial yang universal secara menyeluruh serta dapat melepaskan keangkuhan dan kesombongan. Pelajar dan Mahasiswa tidak bisa melihat penderitaan orang lain, tidak bisa melihat poenderitan rakyat, tidak bisa melihat adanya kaum tertindas dan di biarkan begitu saja. Pelajar dan Mahasiswa dengan sifat kasih dan sayangnya turun dan memberikan bantuan baik moril maupun materil bagi siapa saja yang memerlukannya.

B. Maksud dan Tujuan
Adapun maksud dan tujuan dari diskusi ini adalah untuk :
  1. Menyamakan visi, misi dan persepsi tentang tugas, peran dan fungsi pelajar dan mahasiswa dalam melakukan peran-peran sosial.
  2. Memberikan Penyadaran Terhadap Pelajar dan Mahasiswa untuk melakukan advokasi kesehatan terhadap Masyarakat
  3. Mengetahui cara-cara, langkah-langkah dan mekanisme yang benar dalam melakukan advokasi kesehatan
  4. Dapat menginformasikan dan mengajak teman-teman yang lain untuk melakukan advokasi bidang kesehatan

C. Tempat dan Waktu Pelaksanaan
Hari/Tgl. : Senin, 5 Juli 2010
Waktu : Pkl. 09.00 s.d 12.00 WIB
Tempat : Sekretariat PC. IPNU Sumedang (Kantor PCNU Sumedang Jl. Prabu Gajah Agung No. 353 Karapyak Sumedang)
CP. : Acep K Hidayat (085222215202)


D. Peserta
Peserta terbatas dan hanya terdiri dari 25 orang mewakili sejumlah Organisasi

E. Narasumber

Narasumber kegiatan ini adalah Bapak Hendrik Kurniawan, S.Pd.I (Ketua Pimpinan Cabang GP Ansor Sumedang/ Anggota DPRD Sumedang)

F. Kegiatan
Kegiatan Ini Terselenggara atas kerjasama PC. IPNU Sumedang dengan Forum Peduli Kesehatan Sumedang serta SANGGAR Bandung (LSM).

G. Daftar Peserta
No Instansi/Nama Jumlah
A. PC. IPNU Sumedang
  1. Asep Sujana, S.Pd.I - IPNU 1 orang
  2. Ahmad Arief – IPNU 1 orang
  3. D. Hamdan Syamsudin – IPNU 1 orang
  4. Yunan Yusuf – IPNU 1 orang
  5. Ibnu Abdil Barri – IPNU 1 orang
  6. Erwin – IPNU 1 orang
  7. Sirozzudin – IPNU 1 orang
  8. Asep Ismail – IPNU 1 orang
  9. Arip Kosasih – IPNU 1 orang
  10. PC. IPPNU Sumedang 1 orang
  11. PAC. IPNU Tanjungkerta 1 orang
  12. PAC. IPNU Cisarua 1 orang
  13. PAC IPNU Jatinangor 1 orang
  14. PAC. IPNU Ujungjaya 1 orang
  15. PAC. IPNU Conggeang 1 orang
  16. PMII Sumedang 1 orang
  17. HMI Sumedang 1 orang
  18. BEM PGSD UPI Sumedang 1 orang
  19. Senat Mahasiswa STKIP 1 orang
  20. Senat Mahasiswa STAI 1 orang
  21. Senat Mahasiswa STIE 1 orang
  22. Senat Mahasiswa STBA 1 orang
  23. Senat Mahasiswa STIA 1 orang
  24. Senat Mahasiswa STIK 1 orang
  25. Senat Mahasiswa STMIK 1 orang
H. Agenda Acara
Waktu Kegiatan PJ
08.00 – 09.00 Registrasi peserta Panitia
09.00 – 09.30 Pembukaan :
- Alur dan jadual acara
- Sambutan OC (Tuan Rumah) Pembawa acara/panitia
09.30 – 11.30 Sesi Diskusi
“Menerawang Peran dan fungsi Pelajar/Mahasiswa untuk Mengadvokasi Masyarakat di Bidang Kesesahatan”
Fasilitator :
Acep K. Hidayat Susanto
Narasumber:
Hendrik Kurniawan, S.Pd.I
11.30 – 12.00 Penutupan

1 komentar:

  1. Hey, very nice site. I came across this on Google, and I am stoked that I did. I will definitely be coming back here more often. Wish I could add to the conversation and bring a bit more to the table, but am just taking in as much info as I can at the moment. Thanks for sharing.
    S-Ergo 105 Wheelchair

    Keep Posting:)

    BalasHapus


PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat)